-->

Siswa SMKN 1 Terbanggibesar, Mengamen untuk Mentawai dan Merapi

Siswa SMKN 1 Terbanggibesar, Mengamen untuk Mentawai dan Merapi

BANDARJAYA - Musibah yang menimpa warga sekitar Merapi dan Mentawai, banyak mendapat perhatian dari berbagai pihak. Mereka yang berempati tersebut, melakukan berbagai cara untuk mengadakan penggalangan dana.
Hal serupa pun yang dilaksanakan oleh beberapa siswa dari SMKN 1 Terbanggibesar, Lamteng. Di antaranya Icha Elviyani, Ena Nurmawati, Alif Setyawati, Sherly Mastaleni, Asrina Putri, dan Dwi Haryati.
Ketika Radar Lamteng  di pusat perbelanjaan Bandarjaya Plaza, tanpa disengaja bertemu dengan   rombongan penggalangan dana tersebut. Mereka menuturkan, ini adalah inisiatif mereka, dan sekolah pun mendukung kegiatan ini. "Kami merasa terluka melihat kejadian yang menimpa Mentawai dan Merapi. Apalagi kalau menyaksikan di televisi, sangat miris sekali mbak. Kegiatan kami ini didukung dan telah memperoleh izin dari sekolah mbak , terutama dari Pak Edy kepala sekolah kami. Pihak PT Kitita juga telah mengijinkan”, papar Icha didampingi teman-temannya.
Keenam siswa ini, ketika siswa yang lain sedang di sekolah menyaksikan perlombaan HUT PGRI, mereka mengadakan penggalangan dana di Bandarjaya Plaza. Cara yang mereka lakukan penuh inisiatif, dengan mengamen dari satu toko ke toko lainnya.
Hasil penghimpunan dana ini, akan diserahkan di sekolah dan selanjutnya oleh sekolah akan diserahkan posko penggalang dana.
Ketika Radar Lamteng menanyakan apakah mereka tidak malu mengadakan penggalangan dana dengan mengamen.
”Kami tidak malu mbak karena tujuan kami baik dan kami melakukan pun dengan cara  yang baik, tanpa merugikan orang lain. Kami menghibur pengunjung Bandarjaya Plaza ini, dengan potensi kami punya yakni menyanyi. Menyanyi adalah cara yang paling mudah yang kami bisa lakukan, hanya dengan modal seadanya gitar dan alat musik bantu lainnya,” papar mereka sambil menunjukan alat musik yang dimaksud.
Mereka juga menuturkan, bahwa musibah yang menimpa Mentawai dan Merapi adalah kehendak Sang Pencipta. Kita tidak dapat mengelak dan menghindar dari musibah yang terjadi. Kita yang berada di daerah yang tidak tertimpa musibah tugas kita adalah membantu mereka. Jika kita tidak mampu  hadir di sana  untuk menjadi relawan, kita bisa membantu dengan materi yang seiklasnya.
"Kami ucapkan terimakasih kepada pengunjung Bandarjaya Plaza  atas partisipasinya. Termasuk, pihak sekolah yang telah memberikan dukungan. Kami yakin niat yang baik akan memperoleh hasil yang baik juga,” ujarnya sambil menuju toko yang lainnya. (rnn/sa)
Dari http://translampungku.com

Share:

Posting Lainnya:

Disqus Comments